OPTIMALISASI PERAN DOSEN DALAM MENINGKATKAN MUTU UNIDHA MALANG
Unidha-Malang. Dalam meningkatkan mutu dan kualitas perguruan tinggi, Universitas Wisnuwardhana mendapat kunjungan dari sekretaris pelaksana Kopertis Wilayah VII Jawa Timur, Prof. Dr. Ali Maksum pada Senin, 31 Agustus 2015. Kegiatan yang diadakan di ruang D1 ini bertemakan “Optimalisasi Peran Dosen dalam meningkatkan Mutu Perguruan Tinggi”. Kegiatan ini dihadiri oleh dosen dan civitas Universitas Wisnuwardhana Malang.
Rektor Unidha Malang, Prof. Dr. Suko Wiyono, S.H., M.H. dalam sambutannya, beliau bersyukur dan sangat mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Beliau mendorong kepada para dosen untuk terus meningkatkan kualitas mutu universitas Wisnuwardhana Malang dengan tetap dan terus berkarya dalam menjalankan Tridharma perguruan tinggi. Karena dengan melaksanakan Tridharma tersebut, peran dosen akan semakin berperan vital dalam meningkatkan kualitas mutu perguruan tinggi, khususnya Universitas Wisnuwardhana Malang.
Selanjutnya materi dan pengarahan disampaikan oleh Prof. Dr. Ali Maksum (Sekretaris Pelaksana Kopertis VII Jawa Timur). Beliau menjelaskan tentang jenjang karir dosen serta memotivasi untuk memerhatikan hal tersebut. Selain itu, beliau juga menyarankan Unidha Malang untuk terus berbenah meningkatkan kualitas baik tentang manajemen kampus, pelayanan kampus, serta meminimalisir pelanggaran-pelanggaran yang mengakibatkan turunnya kualitas Universitas Wisnuwardhana Malang. Kegiatan ini diakhiri dengan dialog interaktif .
Semoga dengan adanya kegiatan ini, kualitas Universitas Wisnuwardhana Malang menjadi lebih baik dan dapat bersaing dengan perguruan tinggi yang lain di era global ini. (ron-red)